SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA DERO KECAMATAN BRINGIN KABUPATEN NGAWI PROVINSI JAWA TIMUR . INI ADALAH RUANG MEDIA INFORMASI DESA SEBAGAI SARANA KOMUNIKASI DAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK. JANGAN LUPA SELALU IKUTI WEBSITE DAN MEDIA SOSIAL KAMI UNTUK UPDATE INFORMASI DALAM PENYELENGGARAN PEMERINTAHAN DI DESA DERO DAN INFORMASI ATAU BERITA LAINNYA.

Artikel

Hadir SIPADU, Konsep Persuratan Digital Wajib Di lingkup Disdikdaya Ngawi

16 Desember 2022 00:35:29  Suparno Wo Thekle  505 Kali Dibaca  Berita Ngawi

Dero.desa.id  - Perkembangan teknologi informasi yang pesat saat ini, memungkinkan perubahan di segala lini, termasuk persuratan yang saat ini berubah menjadi persuratan digital yang lebih efektif dan efisien.

Guna meningkatkan SDM petugas persuratan di Sekolah Dasar dan Menengah Pertama di Ngawi, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Ngawi adakan sosialisasi aplikasi SIPADU (Sistem Informasi Pelayanan Terpadu), pada Rabu (14/12/2022). 

Sumarsono, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan kabupaten Ngawi, disela-sela kegiatan sosialisasi aplikasi SIPADU, mengatakan bahwa tata kelola persuratan di lingkup Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikdaya) kabupaten Ngawi dengan sistem manual, sudah tidak relevan dengan perkembangan teknologi informasi saat ini. 

“Sehingga dipastikan tata kelola persuratan di lingkup Disdikdaya Ngawi akan menggunakan sistem digital, yaitu dengan adanya aplikasi SIPADU,” terang dia. 

Aplikasi SIPADU, jelas Marsonono lebih lanjut, adalah merupakan aplikasi yang digunakan dalam persuratan digital, untuk mempercepat akses pelayanan secara digital, transparansi pelayanan publik, dan rekam jejak digital terhadap pelayanan publik. 

Kehadiran sistem persuratan secara digital tentu menawarkan banyak sekali manfaat, dalam mengatur proses komunikasi surat menyurat menjadi lebih efektif dan efisien. Beberapa manfaat tersebut adalah disposisi surat menyurat menjadi lebih mudah, jaminan keamanan dan kerahasiaan, lebih hemat biaya dan waktu serta mudah dan praktis. 

Sumarsono juga menghimbau masing-masing pihak terkait dalam hal ini lembaga pendidikan dengan staf administrasinya untuk mempersiapkan diri menggunakan persuratan digital dengan aplikasi SIPADU. 

Pada sosialisasi persuratan digital, yang diikuti seluruh staf administrasi umum korwil, Kepala sekolah SD, dan Wakil Kepala sekolah SMP, serta staf administrasi SMP, dilakukan juga simulasi penginputan surat secara digital oleh tenaga administrasi.  

Sumber: SinarNgawi

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Komentar

 Arsip Artikel

 Facebook

 Pemerintah Desa

 WhatsApp Center Desa Dero

 class= ,

 Statistik

 Sinergi Program

DTKS Tentang OpenSID
LAPOR Kemendesa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln Waduk Pondok KM 03
Desa : Dero
Kecamatan : Bringin
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63285
Telepon : 0
Email : dero@ngawikab.id

 Peta Wilayah Desa

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:4.844
    Kemarin:14.021
    Total Pengunjung:4.365.601
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.15.6.140
    Browser:Mozilla 5.0