Dero.desa.id - Sebagai bentuk melestarikan seni beladiri Pencak Silat peninggalan leluhur, Sebanyak 34 Siswa Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Rayon Dero Ranting Bringin melaksanakan latihan rutin.
Kegiatan tersebut berlangsung di Sekretariatan PSHT Ranting Bringin jalan Terate No 22 Dusun Dero Kidul Desa Dero Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi. Sabtu (25/02) malam
Saat di temui Dero.desa.id, Pelatih rayon Dero, Suparno mengatakan seni bela diri pencak silat merupakan warisan tradisi budaya Bangsa Indonesia.
Baca Juga:
"Namun dalam perkembangannya, selain pendidikan budi luhurnya, sekarang dijadikan olahraga prestasi, yang harus dijaga dan dilestarikan dengan baik," katanya.
Hal itu juga sebagai upaya mempertahankan dan melestarikan budaya dan tradisi pencak silat yang juga merupakan bagian dari menghormati para leluhur.
"Tentunya dengan tetap menjaga tali silaturahmi dan meningkatkan persatuan kesatuan,” kata Suparno
Suparno yang akrab disapa Mas Wo Thekle ini, mengatakan kegiatan tersebut merupakan wadah untuk melakukan pembinaan bagi generasi muda agar mengenal dan memahami seni bela diri asli Indonesia.
“Dengan pendekataan melalui pencak silat sangat tepat, karena era sekarang pendekatan harus lain dan tidak boleh monoton tetapi harus kreatif dan inovatif," terangnya.
Kegiatan latihan pencak silat di rayon dero ini rutin di laksanakan seminggu 3 kali agar dapat memupuk rasa persaudaraan dan juga mendalami ilmu budi luhur setia hati Terate.
" Latihan di rayon dero ini di laksanakan 3 kali dalam seminggu, malam kamis dan malam minggu untuk siswa remaja dan malam sabtu latihan khusus siswa dewasa yang di pegang langsung oleh ketua ranting bringin," ungkap Suparno yang juga merupakan Kepala Dusun Tegal Duwur ini pada dero.desa.id.
Selain siswa di didik menjadi insan SH Terate yang berbudi pekerti luhur tahu benar dan salah, mereka harus juga di latih fisik dan pencak untuk mencapai prestasi, dengan latihan dan diikutsertakan dalam kejuaraan pencak silat," tandasnya.
Tonton videonya Klik Disini
Baca Juga Berita Sebelumnya: