Dero.desa.id - Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Bringin menggelar rapat pleno terbuka rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Bringin. Kegiatan ini berlangsung di Gedung UPT Kecamatan Bringin, Minggu (18/2/) pagi.
Hadir dalam acara tersebut Camat Bringin Supriyadi, Kapolsek Bringin AKP Suyitno, Danramil Kapten Inf Purwanto, Ketua PPK Bringin beserta anggota dan sekretariat PPK, Ketua Panwascam Bringin beserta anggota, PPS se-Kecamatan Bringin, saksi-saksi Paslon Capres-Cawapres dan partai politik peserta Pemilu 2024, serta tamu undangan lainnya.
Ketua PPK Bringin dalam sambutannya mengucapkan terima kasih atas kekompakan dan kerja keras KPPS dan PPS se-Kecamatan Bringin dalam menyelenggarakan Pemilu 2024. Ia menjelaskan bahwa rapat pleno ini bertujuan untuk merekapitulasi hasil penghitungan suara dari seluruh desa/kelurahan di Kecamatan Bringin.
"Rekapitulasi ini dilakukan secara terbuka dan transparan agar dapat diketahui oleh semua pihak," ujarnya.
Sutikno sedang memberikan sambutan
Ia menambahkan, setelah rekapitulasi selesai, hasil penghitungan suara akan disampaikan kepada KPU Kabupaten Ngawi.
Sementara itu, Camat Bringin Supriyadi menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh elemen yang terlibat dalam mensukseskan Pemilu 2024. Ia berharap agar rapat pleno rekapitulasi tingkat kecamatan Bringin berjalan aman dan lancar.
"Harapan kami, agar pelaksanaan rapat pleno rekapitulasi Tingkat Kecamatan Bringin hari ini sesuai dengan ketentuannya serta berjalan aman dan lancar," tutupnya.
Kapolsek Bringin, AKP Suyitno, menambahkan bahwa pihaknya telah melakukan pengamanan di lokasi rapat pleno. Ia menegaskan bahwa pihaknya akan menindak tegas siapapun yang mencoba mengganggu jalannya rapat pleno.
"Kami telah melakukan pengamanan di lokasi rapat pleno. Kami akan menindak tegas siapapun yang mencoba mengganggu jalannya rapat pleno," tegasnya.
Hal senada juga disampaikan Danramil Bringin, Kapten Inf Purwanto. Ia mengatakan bahwa pihaknya siap membantu pengamanan rapat pleno. Ia berharap agar rapat pleno berjalan lancar dan tidak ada gangguan apapun.
"Kami siap membantu pengamanan rapat pleno. Kami berharap agar rapat pleno berjalan lancar dan tidak ada gangguan apapun," harapnya.
Tampak para PPS dan PPK menyiapkan Rekapitulasi
Rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2024 tingkat Kecamatan Bringin dimulai dengan pembacaan tata tertib pelaksanaan rekapitulasi oleh anggota PPK Kecamatan Bringin
Selanjutnya, dilakukan rekapitulasi suara per Désa dengan pencocokan antara C Hasil dan aplikasi Sirekap di saksikan dari Bawaslu Panwascam, PKD dan juga para saksi Paslon dan saksi partai.
Baca Juga Berita Sebelumnya: