Dero.desa.id - Untuk mendengar keluhan masyarakat yang ada di wilayah Kecamatan Bringin, Polsek Bringin Polres Ngawi melaksanakan program Jumat Curhat di Desa Dero Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi, Jum'at (30/12).
Jumat Curhat yang dilaksanakan dipimpin langsung oleh Kapolsek Bringin Iptu Cipto Utoyo. S.H dan di hadiri oleh Camat Bringin, Koramil Bringin, KUA Kecamatan Bringin, Kepala Desa Dero beserta perangkatnya dan seluruh Ketua RT dan RW sewilayah Dero, tokoh pemuda dan juga tomas serta tokoh agama.
Dalam kegiatan ada 4 point penting yang dibahas warga yaitu terkait masalah radikalisme, maraknya tikus, pupuk mahal dan juga masalah kamtibmas serta masalah kenakalan remaja tentang minum - minuman berakohol.
Pada kesempatan tersebut Kapolsek Bringin Iptu Cipto Utoyo S.H menegaskan para warga agar tidak memasang jebakan tikus dengan aliran listrik karena sangat berbahaya untuk diri sendiri dan orang lain dan itupun karena ada pasal hukumnya akan tetapi Kapolsek mengajak masyarakat mengatasi hama tikus sawah dengan cara gropyokan secara bersama sama atau gotong royong.
Sementara itu untuk kegiatan Kemasyarakatan, Iptu Cipto Utoyo S.H menghimbau agar masyarakat yang melaksanakan kegiatan apapun yang menimbulkan keramaian agar berkoordinasi dengan Bhabinkamtibmas selaku garda terdepan.
Masalah minuman atau yang dikenal dengan nama arak juga menjadi perhatian dalam program Jumat Curhat, untuk itu Kapolsek Bringin menghimbau kepada para warga agar apalagi pemuda tidak mengkonsumsi minuman tersebut.
Selanjutnya untuk masalah keagamaan, Kapolsek Bringin menghimbau agar masyarakat dalam berkehidupan dan beragama dalam lingkungan selalu saling menghormati, menghargai walaupun beda keyakinan yang tujuannya yaitu agar tercipta kehidupan yang harmonis dan Guyub Rukun.
Program Jumat Curhat merupakan Program dari Kapolres Ngawi yang bertujuan memberikan pelayanan Optimal dengan mendengar langsung keluhan warga, atas hal tersebut Aparat Pemerintah Desa Dero menyampaikan apresiasi terselenggaranya Program Jumat Curhat dan berharap dapat memberikan manfaat dan solusi bagi masyarakat di Kecamatan Bringin terkhusus sampai kewilayah Desa dan Lurah.( Wo)