Dero.desa.id - Panitia Pemungutan Suara (PPS) Desa Dero melaksanakan Rapat Pleno Penetapan Hasil Seleksi Calon Pantarlih Pemilu 2024 bertempat di sekretariat PPS kantor desa dero. Jum'at (03/02).
Dalam sambutannya, Suparno Ketua PPS Desa Dero mengatakan terima kasih atas kerjasamanya dari kawan - kawan PPS dan Sekretariat PPS dalam tahapan pendaftaran calon Pantarlih, mulai awal sampai akhir ini begitu kompak.
"Saya ucapkan terima kasih kepada kawan - kawan semuanya karena dalam tahapan pendaftaran calon Pantarlih, kita bekerja sesuai petunjuk dari PPK dan KPU Alhamdulillaah semua berjalan dengan lancar" , ucapnya
Lanjut Suparno, "Dan mendasar seleksi administrasi dari pendaftar calon Pantarlih di Desa Dero, yang mendaftar sejumlah 9 orang dan itupun sesuai jumlah TPS yang ada di Desa Dero, dan alhamdulillah dari 9 pendaftar tersebut lolos administrasi semuanya dan selanjutnya akan kita tetapkan hari ini dan juga dari 9 calon Pantarlih tersebut akan mengikuti pelantikan pada Senin tanggal 6 Februari 2023 mendatang", terangnya
Hadir dalam kegiatan rapat pleno penetapan calon Pantarlih tersebut Ketua PPS dan anggotanya serta Sekretariat PPS Desa Dero .
Baca Juga Berita Sebelumnya :
Untuk Lengkapnya BA Penetapan Calon Pantarlih bisa download di Bawah ini:
Unduh Lampiran:
BA PENETAPAN CALON PANTARLIH