SELAMAT DATANG DI WEBSITE RESMI PEMERINTAH DESA DERO KECAMATAN BRINGIN KABUPATEN NGAWI PROVINSI JAWA TIMUR . INI ADALAH RUANG MEDIA INFORMASI DESA SEBAGAI SARANA KOMUNIKASI DAN KETERBUKAAN INFORMASI PUBLIK. JANGAN LUPA SELALU IKUTI WEBSITE DAN MEDIA SOSIAL KAMI UNTUK UPDATE INFORMASI DALAM PENYELENGGARAN PEMERINTAHAN DI DESA DERO DAN INFORMASI ATAU BERITA LAINNYA.

Artikel

Kapan Lebaran Ketupat 2023 Dilaksanakan? Catat dan Simak Penjelasannya!

28 April 2023 08:10:03  Suparno Wo Thekle  11.242 Kali Dibaca  Berita Nasional

Dero.desa.id - Lebaran ketupat adalah salah satu tradisi yang dilaksanakan setelah Hari Raya Idul Fitri. Lantas, tanggal berapa lebaran ketupat dirayakan tahun 2023 ini?

Lebaran Ketupat adalah tradisi yang dilakukan sebagian besar masyarakat Muslim Indonesia khususnya di Pulau Jawa, yang tanggalnya jatuh seminggu setelah Idul Fitri 1 Syawal. Tradisi lebaran ketupat di beberapa wilayah juga diartikan sebagai kegiatan syawalan.

Perayaan tradisi lebaran ketupat ini dilambangkan sebagai simbol kebersamaan dengan memasak ketupat dan mengantarkannya kepada sanak kerabat pada tradisi masyarakat Jawa.

Sejarah lebaran ketupat sangat erat kaitannya dengan salah satu Walisongo, yakni Sunan Kalijaga. Dahulu, Sunan Kalijaga memperkenalkan dua istilah yaitu, Bakda Lebaran yang merupakan tradisi silaturahmi dan bermaaf-maafan setelah salat Idul fitri, dan Bakda Kupat (lebaran ketupat) yang merupakan perayaan sepekan setelah Idul Fitri.

Asal Usul lebaran ketupat yang pelaksanaannya 7 hari setelah lebaran ini dasar perhitungannya terkait erat dengan puasa 6 hari di bulan syawal.

Puasa 6 hari di bulan Syawal dimulai pada hari kedua setelah hari raya Idul Fitri, karena pada hari pertama atau tanggal 1 syawal umat Islam diharamkan untuk berpuasa.

Puasa syawal tersebut kemudian akan berakhir pada tanggal 7 Syawal, sehingga Lebaran Ketupat ini akan dilaksanakan pada tanggal 8 sebagai perayaan selesainya puasa 6 hari di bulan Syawal tersebut.

Jadi berdasarkan perhitungan ini, lebaran ketupat dirayakan setiap tanggal 8 Syawal. Jika tahun ini 1 Syawal 1444 H resmi jatuh pada Sabtu, 22 April 2023, maka lebaran ketupat jatuh pada tanggal 8 Syawal, yakni hari Sabtu tanggal 29 April 2023.

Demikian, informasi kapan lebaran ketupat 2023 dilaksanakan. Semoga bermanfaat.

Baca Juga Berita Sebelumnya: 

<marquee style="color:red"><direction="left" width="100%" height="15px"><font size="4"><b>TERIMA KASIH SUDAH MENGUNJUNGI WEBSITE KAMI. SEMOGA BERMANFAAT !! KRITIK DAN SARAN SELALU KAMI HARAPKAN UNTUK PERKEMBANGAN WEBSITE DAN JUGA DESA DERO YANG LEBIH BAIK MELALUI KOLOM KOMENTAR.</b></font></direction="left"></marquee>

Kirim Komentar


Nama
No. Hp
E-mail
Isi Pesan
  CAPTCHA Image  
 

 Komentar

 Arsip Artikel

 Facebook

 Pemerintah Desa

 WhatsApp Center Desa Dero

 class= ,

 Statistik

 Sinergi Program

DTKS Tentang OpenSID
LAPOR Kemendesa

 Peta Lokasi Kantor


Kantor Desa
Alamat : Jln Waduk Pondok KM 03
Desa : Dero
Kecamatan : Bringin
Kabupaten : Ngawi
Kodepos : 63285
Telepon : 0
Email : dero@ngawikab.id

 Peta Wilayah Desa

 Statistik Pengunjung

  • Hari ini:8.921
    Kemarin:12.775
    Total Pengunjung:4.355.657
    Sistem Operasi:Unknown Platform
    IP Address:3.145.62.36
    Browser:Mozilla 5.0