Dero.desa.id - Realisasi Anggaran pendapatan dan belanja desa adalah pertanggungjawaban dari pemegang manajemen desa untuk memberikan informasi tentang segala aktifitas dan kegiatan desa kepada masyarakat desa pemerintah atas pengelolaan dana desa dan pelaksanaan berupa rencana-rencana program yang dibiayai dengan uang desa. Dalam APBDesa berisi pendapatan, belanja dan pembiayaan desa.
Penggunaan Dana Desa Desa wajib dipublikasikan oleh Pemerintah Desa kepada masyarakat Desa di ruang publik yang dapat diakses masyarakat Desa yang dilakukan secara swakelola dan partisipatif dengan melibatkan peran serta masyarakat Desa.
Pelaporan penggunaan Dana Desa merupakan proses penyampaian data dan/atau informasi Dana Desa mengenai perkembangan, kemajuan setiap penggunaan Dana Desa.
Sarana Publikasi penggunaan Dana Desa dapat dilakukan melalui:
Dan untuk melaksanakan ketentuan Pasal 103 Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa sebagaimana telah diubah dengan Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 47 Tahun 2015 tentang Perubahan Atas Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 tentang Peraturan Pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, perlu menyusun dan menyampaikan Laporan Realisasi Pelaksanaan APBDesa tersebut.
Berikut Realisasi Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa Dero Kecamatan Bringin Kabupaten Ngawi Tahun Anggaran 2022 :
Demikian Bentuk Tranparansi Pemerintah Desa Dero yang di tampilkan di website desa dan untuk pemasangan baliho di tempat umum juga sudah terpasang. Di harapkan masyarakat mau membaca, sehingga dapat mengetahui apa saja program dari Pemerintah Desa Dero yang sudah di realisasikan di Tahun 2022.
Baca Juga Berita Sebelumnya:
Lampiran Realisasi dapat Dapat Di Unduh Disini
Hery setyawan |
---|
19 Januari 2023 00:08:53 manntappppp... !!!!!! pemdes yang selalu kompaakkkk hal seperti ini yang di harapkan masyarakat salam persaudaran mas wo thekle... dari anak didik mu dulu.. swun didikan dan pitutur luhurnya... |