berita-lokal
-
Dero.desa.id - Hujan lebat selama 3 jam yang mengguyur kawasan sekitar Waduk Pondok pada hari Selasa (23/4) sore, membuat waduk tersebut meluap. Luapan air waduk tidak mengakibatkan banjir di sekitar pemukiman warga.
Pantauan tim media website dero.desa.id di lokasi, tampak banyak warga yang memanfaatkan momen ini untuk mencari ikan di luberan air waduk. Salah satu warga dari dusun Tegal Duwur Désa Dero, Andi, mengatakan bahwa ia sangat senang melihat air waduk meluap.
"Momen air luber waduk pondok sangat jarang terjadi, terakhir kali sekitar ...
-
Dero.desa.id - Dalam rangka meningkatkan kesehatan dan kekebalan tubuh anak-anak, Desa Dero mengadakan kegiatan imunisasi rutin pada Senin (22/04) pagi. Bertempat di Gedung Polindes Desa Dero, kegiatan ini diikuti oleh sekitar 60 balita dengan antusiasme tinggi dari para orang tua.
Saat di temui Tim Media website Désa Dero, Bidan Desa Dero, Wiji, menjelaskan bahwa imunisasi rutin ini penting untuk memberikan perlindungan kepada anak-anak dari berbagai penyakit berbahaya seperti campak, difteri, tetanus, dan polio. "Imunisasi ini aman dan bermanfaat ...
-
Dero.desa.id – Setiap tanggal 21 April, bangsa Indonesia memperingati Hari Lahir RA Kartini, seorang pahlawan nasional yang mempelopori perjuangan emansipasi wanita. Di balik peringatan ini, terukir kisah panjang perjuangan Kartini yang sarat makna dan inspirasi.
Siapa RA Kartini?
Raden Ajeng Kartini, atau yang akrab disapa RA Kartini, lahir di Rembang, Jawa Tengah, pada tanggal 21 April 1879. Ia adalah putri bangsawan Rembang yang dibesarkan dalam lingkungan feodal yang masih kental dengan tradisi patriarki. Hal ini membangkitkan keprihatinan ...
-
Dero.desa.id - Sepekan pasca Idul Fitri 1445 H, Tim Penggerak Keluarga (PKK) Desa Dero, Kecamatan Bringin, Kabupaten Ngawi, menggelar acara Arisan Rutin dan Halal Bihalal pada Sabtu (20/4) siang. Acara yang berlangsung di Pendopo Kantor Desa Dero ini dihadiri oleh sekitar 25 anggota PKK Desa Dero.
Ketua Tim Penggerak PKK Desa Dero, Eni Sulistyowati, dalam sambutannya menyampaikan rasa syukur atas kesempatan untuk dapat kembali bersilaturahmi dan mempererat tali persaudaraan antar anggota PKK Desa Dero setelah sebulan penuh menjalankan ibadah puasa ...
-
Dero.desa.id - Sepekan setelah menyelesaikan penanaman padi untuk masa tanam kedua, para petani di Desa Dero, Ngawi, Jawa Timur, dihadapkan pada serangan tikus yang mengancam tanaman padi mereka. Untuk mengatasi hal ini, para petani secara mandiri melakukan gropyokan tikus dengan pengasapan.
Gropyokan tikus merupakan kegiatan masyarakat Desa Dero untuk membasmi hama tikus di sawah. Pada pelaksanaan kali ini, para petani menggunakan alat tradisional dan alat emposan yang berbentuk seperti knalpot. Alat tersebut terdiri dari sebuah alat sederhana ...
-
Dero.desa.id - Pasca Lebaran Idul Fitri 1445 H, Posyandu Melati Desa Dero kembali menggelar kegiatan untuk memantau kesehatan ibu dan anak di wilayahnya. Kegiatan yang diadakan di Pendopo Kantor Desa Dero pada Kamis (18/4) pagi ini disambut dengan antusiasme tinggi dari para peserta.
Insriyati, kader Posyandu Melati, mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memantau kesehatan dan pertumbuhan balita serta memberikan edukasi kepada ibu-ibu tentang pentingnya menjaga kesehatan anak.
"Kegiatan ini rutin kami lakukan setiap bulan. Namun, setelah ...
-
Dero.desa.id - Di momen istimewa Idulfitri, selain menyantap hidangan lezat dan bertukar THR, umat Muslim juga dihimbau untuk mempererat tali silaturahmi. Namun, tahukah kamu bahwa ada dua istilah yang sering tertukar, yaitu "silaturahmi" dan "silaturahim"?
Memahami Makna yang Lebih Dalam:
Meskipun sering digunakan secara bergantian, kedua kata ini memiliki makna yang sedikit berbeda.
Silaturahim: Berasal dari kata "shilat ar-rahim", yang berarti "menyambung tali kasih sayang". Maknanya lebih spesifik pada hubungan kekeluargaan atau mereka ...